SELENGGARAKAN RAPAT KERJA, SPJM BAHAS PENGEMBANGAN BISNIS
NO: 02/SPJM/VIII/PELINDO-2023
SELENGGARAKAN RAPAT KERJA, SPJM BAHAS PENGEMBANGAN BISNIS
Makassar, 4 Agustus 2023. Subholding PT Pelindo Jasa Maritim (SPJM) bagian dari Pelindo Group menyelenggarakan Rapat kerja Rencana Kerja dan Anggaran Pengembangan (RKAP) 2024 dengan fokus membahas pengembangan bisnis di bidang Marine, Equipment, dan Port Services (MEPS).
Acara ini dihelat di Jakarta selama dua hari, 30 – 31 Juli 2023 dan dihadiri oleh Komisaris dan Direksi SPJM, Komisaris dan Direksi Anak Perusahaan, Direksi Cucu dan Cicit Perusahaan, serta Direksi entitas Pelindo Group yang memiliki layanan yang sama dengan SPJM.
Komisaris Utama SPJM, Otto Ardianto dalam sambutan pembukaannya mengatakan, “SPJM adalah subholding yang memiliki potensi dan peluang yang besar untuk pengembangan bisnis.”
Sementara itu, Direktur Utama SPJM Prasetyadi mengatakan dalam arahannya, “Pada rapat kerja kali ini, kita fokuskan pada pengembangan bisnis sesuai tema Raker yaitu Pengembangan Bisnis, Sinergi, Ekspansi dan Akselerasi menuju Komersialisasi Bisnis MEPS.”
Prasetyadi melanjutkan bahwa secara umum tujuan dilaksanakannya Raker ini adalah terkait dengan Evaluasi Pencapaian SPJM Group Tahun 2022 hingga Juni 2023 dan pembahasan RKAP 2024 menuju pencapaian target perusahaan Tahun 2024.
Menurut dia, selain pengembangan bisnis juga terdapat beberapa hal yang menjadi poin penting dari acara Raker kali ini diantaranya target pemurnian bisnis anak perusahaan di lingkup SPJM Group yang rencananya akan dirampungkan tahun ini.
Termasuk mendapat dukungan dan kolaborasi dari segenap anak perusahaan dan cucu perusahaan di lingkup SPJM Group maupun anak perusahaan yang nanti akan dimasukkan ke SPJM, agar senantiasa mengedepankan sinergi dan koordinasi.
“Terkait dengan fokus kita untuk menjaga, mempertahankan, serta mengembangkan bisnis kita dimana persaingan pasar cukup ketat maka kita harus tetap berinovasi dalam menjaga market yang ada, maupun meraih potensi market,” jelas Prasetyadi.
Dalam menjalankan bisnis, tak lupa Prasetyadi meminta seluruh entitas mengedepankan HSSE dalam seluruh Pelayanan Operasional di bidang MEPS agar dapat mengedepankan safety dan mitigasi dalam setiap kegiatannya.
Ia juga meminta perhatian agar melakukan mitigasi serta penanganan terhadap isu-isu yang dapat mempengaruhi kelancaran bisnis perusahaan.
Sedangkan tekait bidang hubungan dengan stakeholder dan publik, diminta agar menjalin komunikasi dan kolaborasi dengan baik dengan para stakeholder terkait bisnis MEPS.
Di penghujung arahannya, Prasetyadi tak lupa menyampaikan terima kasih kepada seluruh member SPJM grup.
“Saya haturkan pula apresiasi untuk kerja keras kita semua, utamanya untuk seluruh Manajemen Anak Perusahaan, cucu bahkan cicit perusahaan di lingkup SPJM Group serta bakal anak perusahaan yang akan segera digabungkan ke SPJM,” katanya.
Karena itu, lanjut dia, dibutuhkan ikhtiar yang besar, semangat kolaborasi serta pemahaman bersama untuk mencapai target di bidang MEPS sebagai bagian dari Satu Pelindo.
Tentang Pelindo Jasa Maritim
PT Pelindo Jasa Maritim atau yang disingkat dengan SPJM merupakan subholding PT Pelabuhan Indonesia (Persero) atau Pelindo yang dibentuk pada 1 Oktober 2021 pasca integrasi PT Pelabuhan Indonesia (Persero). PT Pelindo Jasa Maritim memiliki bisnis dan pengalaman di bidang jasa layanan marine (Marine), peralatan pelabuhan (Equipments), dan jasa kepelabuhanan (Port Services), disingkat MEPS. Layanan marine berupa pemanduan, penundaan kapal, ship to ship, layanan tambahan marine (bunkering, oil spill response, jasa provisi, dan lainnya). Layanan peralatan berupa penyediaan peralatan pelabuhan, pemeliharaan (maintenance), dan kerja sama manufaktur peralatan. Layanan utilitas berupa pemeliharaan alur pelayaran, pengerukan, penyediaan energi listrik bagi kapal yang bersandar dan fasilitas di Pelabuhan, penyediaan bahan bakar, pengelolaan sampah dan berbagai turunan jasa utilitas pelabuhan lainnya.
Wilayah operasional PJM mencakup seluruh Nusantara yang terbentang dari Malahayati hingga Merauke. SPJM juga terbuka untuk kerja sama dan bersinergi dalam dukungan layanan dengan mitra strategis baik untuk entitas domestik maupun luar negeri.
SPJM saat ini mengelola 6 (enam) anak perusahaan yaitu PT Jasa Armada Indonesia Tbk., PT Pelindo Marine Service, PT Equiport Inti Indonesia, PT Jasa Peralatan Pelabuhan, PT Energi Pelabuhan Indonesia, dan PT Pengerukan Indonesia. SPJM juga memiliki 3 cucu perusahaan yaitu PT Alur Pelayaran Barat Surabaya, PT Berkah Multi Cargo, dan PT Pelindo Energi Logistik. Dengan keberagaman segmen bisnisnya, SPJM mampu menyediakan integrated one stop service bagi pengguna jasanya.
Narahubung:
Tubagus Patrick Tribudi Utama Iskandar
Sekretaris Perusahaan
PT Pelindo Jasa Maritim
Jl. Soekarno No 1, Makassar
Email: sekper.jasamaritim@pelindo.co.id